Siapa Yang Tersisih LIDA Top 8 Grup 2 Tadi Malam 23 April 2018, berdasarkan keputusan dewan dangdut. Di babak Top 8 Besar duta yang mendapatkan polling SMS 1 teratas secara otomatis lolos ke tahap berikutnya. Sedangkan 3 lainnya melalui penilaian dewan dangdut, dengan memberikan penilaian melalui lampu merah dan hijau.
Duta yang mendapat lampu merah terbanyak menjadi yang tersisih. Apabila jumlah sama penentuannya berdasarkan hasil polling sms dan yang lebih sedikit menjadi yang Tersisih.
Selama dua malam kelima duta berusaha memberikan penampilan terbaiknya. Khori menyanyikan lagu "Goyah dan Resesi Dunia". Selfi menyanyikan lagu "Zapin Melayu dan Hitam Bukan Putih". Ridwan menyanyikan lagu "Bukan Seperti Mati Lampu dan Rena". Dan Arif menyanyikan lagu "Kaulah Takdirku dan Sonia".
Hasil polling SMS Selfi mendapatkan hasil polling sms terbanyak 31,96 % sehingga otomatis lolos sedangkan Arif 26,46 %, Ridwan 23,27 % dan Khori 16,31 % melalui penilaian dewan dangdut.
Hasil Penilaian Dewan Dangdut
ARIF : 6 Lampu Hijau
RIDWAN : 1 Merah dan 5 Hijau
KHORI : 2 Merah dan 4 Hijau
Sehingga Yang Tersisih : KHORI Jakarta
KHORI tersisih di Top 8 Besar dan menjadi Pemenang Juara 7 Liga Dangdut Indonesia. Saksikan penampilan Grup 1 Top 8 Besar berikutnya ada Nabila Aceh, Rara Sumatera Selatan dan Randa Bengkulu.